Inilah tim utama Perseba Baras, yang mewakili Kabupaten Matra, pada turnamen sepak bola Aditama Cup II di Palu. |
BARAS – Laga kedua
melawan Angkasa Utama Sambo, di babak penyisihan grup G Turnamen Sepak Bola
Aditama Bahari Cup II 2017 akan menjadi laga hidup mati bagi Perseba Baras, untuk
bisa meraih tiket ke babak berikutnya.
Perseba Baras satu-satunya tim yang mewakili
Kabupaten Mamuju Utara (Matra) berkompetisi di turnamen tersebut, terpaksa
menempati dasar klasemen sementara grup G tanpa raihan poin, akibat kekalahan
0-1 menghadapi Lumbu Dolo di laga perdana.
Sementara Angkasa Utama dan PS Patrio Sunju,
yang merupakan lawanya di dua laga sisah telah posisi peringkat dua dan tiga
dengan mengoleksi sama-sama satu poin, menyusul hasil imbang skor 1-1, Senin (16/01/2017).
Secara hitung-hitungan jika Perseba Baras bisa memenangi laga kedua
menghadapi PS Angkasa Utama Sambo, 25 Januari 2017 mendatang, di atas kertas
Perseba tetap akan memiliki kans lolos ke putaran selanjutnya. Sebaliknya apa
bila kalah, Perseba Baras akan angkat koper di turnamen yang diselenggarakan di
Kelurahan Lere, Kota Palu itu.
“Di laga kedua nanti, tim kami dituntut harus
menang. Kami berharap tim kami diberi kemenangan,” kata gelandang Perseba
Baras, Abidin, melalui pesan singkat kepada wartawan Berita Matra, Selasa (17/01/2017).
Abidin, mengaku timnya sudah mempersiapkan strategi
di laga kedua tersebut agar bisa keluar sebagai pemenang kala berjumpa Angkasa
Utama. “Kami optimis bisa meraih poin penuh tiga angka, kami mohon doanya dari
masyarakat Mamuju Utara,” tulisnya, memohon dukungan dari masyarakat. (ars)