Palopo.Pos |
Pasangkayu, Beritamatra - Jika tidak ada aral melintang Polres Mamuju Utara akan menggelar acara Tabligh Akbar yang rencananya akan digelar di halaman Mako Polres Mamuju Utara, Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulawesi Barat, Kamis 21 Maret 2019 mendatang.
Tabligh Akbar kali ini mengusung tema "Mempererat Persaudaraan dan Persatuan Guna Mensukseskan Pileg dan Pilpres yang Aman, Damai dan Sejuk" yang akan dihadiri oleh penceramah dari tanah Sulsel Ustadz DR. H. Das'ad Latif, S.Sos, S. Ag, M.Si, bersama Ustadz H Ujang Anshory, S.Pd.I, M.Pd.
Kasat Binmas Polres Mamuju Utara, IPTU Muhammad Akhir Anwar SH, mengatakan acara Tabligh Akbar digelar dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi, baik internal kepolisian maupun masyarakat umum.
"Jadi di Tabligh Akbar ini kami undang masyarakat kita akan melakukan doa bersama. Sejatinya agar Pemilu di Pasangkayu berjalan dengan aman dan damai," ucapnya.
Disampaikan bahwa Tabligh Akbar kali ini, Polres Mamuju Utara jauh hari sebelumnya sudah merencanakan mengundang Ustadz Das'ad agar hadir di Pasangkayu bersilaturahmi dengan warga.
"Jika tidak ada halangan Insya Allah Ustad Das"ad akan hadir bersama-sama kita disini," jelasnya.
Secara singkat ia berharap agar pelaksaan Tabligh Akbar ini bisa berjalan lancar sesuai rencana.
Hal senada juga disampaikan oleh Paur Humas Polres Mamuju Utara Matra, AIPDA Junaedi Yasin bahwa hingga saat ini kesiapan panitia penyelenggara Tabligh Akbar sudah mencapai 80 persen.
"Untuk kesiapan panitia sudah sekitar 80 persen, kami tinggal melakukan persiapan panggung utama dan lain-lain," tambahnya.
Ditanya soal waktu pastinya, Junaedi, menyebutkan bahwa sesuai hasil rapat keputusan panitia Tabligh Akbar akan digelar mulai Pukul 19.30 wita / Ba'da Isya.
"Ini gratis Untuk Ikhwan dan Akhwat, jadi melalui media ini kami mengajak seluruh kepada warga yang berkesempatan agar hadir diacara ini," ajaknya. (Jun/gi)
No comments:
Post a Comment