Pasangkayu, Beritamatra - Salah satu tim lokal Bambalamotu FC menemui Jalan Terjal di laga kedua babak penyisihan grup menghadapi tim unggulan asal Kota Palu Sulteng di ajang Bupati Cup 2019.
Laga yang mempertemukan Bambalamotu FC versus Binary Fauzan Motor FC dijadwalkan akan dihelat di Stadion Bulucindolo (Gelora Djiwa Padangkayu) Senin hari ini, 9 September 2019.
Pertandingan kali ini, Bambalamotu FC dituntut memenangkan pertandingan. Pasalnya Jasir dkk sudah menelan satu kekalahan ketika menghadapi Mamuang FC.
Jika melihat materi yang diturunkan Binary Fauzan FC dilaga-laga sebelumnya, maka laga kali ini tentunya adalah menjadikan sebagai laga yang amat berat bagi "Sinar Laut" julukan Bambalamotu FC.
Tanpa mengucilkan pemain-pemain Bambalamotu, Binary Fauzan memang diatas kerta, jauh labih baik, karena tim ini dihuni pemain-pemain bintang sperti Hidayat Udin, Syamsul Lamarauna, M Syahril, Zulkarnain, Bambambang dll yang merupakan eks Persipal Palu dan Celebest FC.
Persoalan siapa yang menjadi lawannya di ajang Bupati Cup, ternyata diranggapi secara dingin oleh pelatih Bambalamotu FC Kasmudar.
"Persoalan siapa lawan kami, intinya saya hanya ingin anak-anak muda Bambalamotu dan sekitarnya turnamen akbar seperti Bupati Cup ini," katanya.
Dikatakan bahwa keikutsertaan Bambalamotu FC di ajang Bupati Cup adalah bagian dari ruang bagi anak-anak agar bisa tampil di turnamen resmi sekelas Bupati Cup.
"Bambalamotu punya progres mencetak banyak pemain tanpa henti, makanya melalui event ini kami ingin tunjukkan bakat-bakat baru di Kecamatan Bambalamotu," tandasnya.
No comments:
Post a Comment