14 October 2019

Tidak Ada Grup Neraka di BFI Cup 2019


Pasangkayu-Jelang opening ceremony BFI Cup yang diselenggarakan oleh Rezh-Fha Sport Community telah dilakukan drawing di lapangan Umega Futsal Pasangkayu, Minggu 13 Oktober 2019.

Dari 32 tim yang ikut, termasuk diantaranya tim-tim kenamaan asal Palu Sulteng dibagi dalam 8 grup.

Menurut koordinator pertandingan Syamsuddin Mamsur, dalam pembahian grup ini dapat dikatakan tidak ada grup neraka.

"Berdasarkan hasil pembagian grup dapat dilihat bahwa tidak ada grup neraka. Karena tim-tim yang dianggap kuat berada di jalur yang berbeda," katanya.

Disampaikan 32 tim yang dibagi menjadi 8 grup, nantinya akan saling bunuh satu sam yang lainnya untuk memperebutkan lolos ke babak selanjutnya.

"Jadi untuk di babak penyisihan grup yang lolos adalah juara grup dan runnuer up," jelasnya.
Ditambahkan bahwa untuk laga perdana baru akan dilaksanakan pada Selasa malam 15 Oktober 2019.

"Setelah pembagian grup ini, maka jadwal juga sudah dirilis oleh panitia. untuk partai pembuka yakni Bhayangkara FC melawan Pangiang FC," sebutnya.

Syamsuddin, berharap agar pelaksanaan turnamen futsal kali ini dapat berjalan lancar sesuai rencana.

"Saya juga menghimbau kepada para peserta agar menjunjung tinggi sportivitas, dan menjaga kemanan bersama," pungkasnya.

No comments: