TEMU ALUMNI : Ketua panitia reuni akbar SMPN 1 Bambaira, Saharuddin (kanan/duduk di depan) foto bersama dengan panitia beberapa waktu lalu. foto dok panitia untuk Berita Matra. |
Ketua panitia Saharuddin, menyampaikan pada pelaksanaan reuni tersebut, akan terkumpul semua alumni, mulai dari angkatan 1993-2012. Termasuk para pelajar SMPN 1 Bambaira yang masih mengikuti proses belajar mengajar di sekolah itu.
“Ini pertama kali dilaksanakan, tujuannya adalah ajang silaturahmi antara alumni, siswa dan guru-guru SMPN 1 Bambaira,” katanya, kepada Berita Matra, Rabu, (30/11/2016).
Ada banyak kegiatan yang akan dilaksanakan dalam memeriahkan Reuni Akbar SMPN 1 Baimbara dengan tema “Melalui Temu Alumni Mari Perkokoh Tali Silaturahim” itu, seperti aksi penghijauaan penanaman 1.000 pohon, aksi donor darah, kemudian sosialisasi Dinas Kesehatan Kabupaten Matra, tentang HIV/AIDS, serta jalan santai dan ditutup dengan malam ramah tamah.
“Saat ini panitia masih melakukan penyebaran informasi, melalui media sosial karena kami tahu alumni sudah banyak tersebar di Kecamatan Bambaira, bahkan di luar dari Kabupaten Mamuju Utara,” ucapnya.
Menurut Saharuddin, sejauh ini kesiapan panitia masih sekitar 75 persen, namun pihaknya tetap optimis bisa menyelenggarakan reuni sesuai jadwal yang sudah ditetapkan panitia. “Panitia masih akan melakukan rapat-rapat terbatas, membicarakan soal persiapan, tapi intinya panitia sudah jalan semua dan kami siap melaksanakan reuni,” jelasnya.
Secara singkat, Saharuddin berharap agar kegiatan reuni ini dapat terlaksana dengan lancar sesuai yang diharapkan. “Melalui media ini saya pihak panitia menghimbau kepada seluru alumni agar berpartisipasi dalam kegiatan,” tandasnya.
Sekadar dikethui bahwa sebelumnya nama SMPN 1 Bambaira, bernama SMPN 6 Budong-Budong, kemudian berganti nama menjadi SMPN 6 Pasangakyu, dan saat ini ditetapkan sebagai SMPN 1 Bambaira.
Dalam reuni Akbar SMPN 6 Palu, pertama kali itu, diketuai oleh Saharuddin, Sekertaria Risna, Bendahara Damayanti. (sdr)