PASANGKAYU - Komisi
Pemilihan Umum (KPU) Mamuju Utara Kabupaten Pasangkayu, mensosialisasikan
Gerakan Melindungi Hak Pilih (GMHP) di kampus STIT DDI Pasangkayu, Jumat
kamarin (26/10/2018). Sosialisasi
tersebut, dalam rangka menyukseskan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2019,
di wilayah Kabupaten Pasangkayu.
Kegiatan yang diberi tagline “Gerebek Kampus”
itu, diikuti puluhan mahasiswa aktif STIT DDI Pasangkayu. Sementara yang
bertindak sebagai pemateri diwakili oleh tiga orang anggota Komisioner KPU
Matra, yakni Komisioner Kordiv SDM & Partisipasi Masyarakat Heriansyah SKM,
Komisioner Kordiv Teknis Penyelenggaran, Harlywood Suly Junior, dan Komisioner
Kordiv Program Data & Penyelenggaraan Syahrudin.
Komisioner Kordiv SDM & Partisipasi
Masyarakat Heriansyah, menyebutkan bahwa inti dari kegiatan tersebut, adalah
untuk memastikan para mahasiswa yang telah memenuhi syarat wajib pilih telah
terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT).
“Kami
bersilaturahmi ke mahasiswa sekaligus sosialisasi terkait hal-hal yang perlu dilakukan
dalam melindungi hak pilih,” katanya kepada wartawan.
Disampaikan bahwa dalam kegiatan ini, juga
dilakukan pengecakan langsung KTP mahasiswa setempat, apakah sudah benar-benar
terdaftar dalam DPT.
“Semua yang kita lakukan ini, pada prinsipnya
bagaimana agar Pemilu di pasangkayu bisa terlaksana dengan dengan baik dan
tingkat pasrtisipasi bisa memuaskan,” ujarnya.
Hal senada juga disampaikan oleh Komisioner
Kordiv Teknis Penyelenggaran, Harlywood Suly Junior, yang berharap agar
kegiatan ini dapat memberi efek positif meningkatnya partisipasi pemilih lebih
baik dari sebelumnya. (bm)
No comments:
Post a Comment