19 March 2019

Korsleting Listrik, 8 Petak Kos Pondok Hijau Ludes Terbakar


Pasangkayu, Beritamatra - Kebakaran hebat kembali terjadi di Kelurahan Pasangkayu, yang menghanguskan beberapa petak hunian kos-kosan di Pondok Hijau, Selasa 19 Maret 2019.

Diduga kebakaran yang terletak di Jalan Hasanuddin Kelurahan Psangkayu, Kabupaten Pasangkayu itu, disebabkan karena Korsleting Listrik.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpung di TKP, kejadian kebakaran ini mulanya terjadi sekitar pukul 16 : 00 Wita. Sontak seketika peristiwa kebakaran ini, langsung jadi perhatian warga yang rela berdesak-desakan melihat lebih dekat.

Tak lama kemudian, dua unit mobil pemadam kebakaran langsung tiba di TKP memberikan penangan dan dibantu satu uni mobil tangki milik Badan Penanggulangan Bencana Nsional (BPBN) Kabupaten Pasangkayu.

“Setelah kami terima laporan dari warga, anggota kami langsung turun, dan alhamdulillah api dapat dipadamkan sebelum merambat ke rumah yang lain,” kata Kepala Bidang Damkar Pasangkayu, Arkam Musayyin SP.M AP, saat dikonfirmasi.

Arkam, menyebutkan bahwa data sementara yang berhasil dihimpun anggota Pemadam Kebakaran di lapangan, penyebab terjadinya kebakaran kos-kosan milik Vivi itu, diduga karena terjadinya korsleting arus pendek listrik.

“Ini diduga karena listrik, dan tidak ada korban meninggal dalam peristiwa ini, namun kerugian ditaksir hingga ratusan juta,” sebutnya.

Arkam Musyyin SP.M M.AP
Ditambahkan bahwa dari sekitar 10 petak kamar yang ada di Pondok Hijau, delapan diantaranya ludes terbakar.

“Tim kami sudah berupaya semaksimal mungkin di lapangan, tapi api begitu cepat. Kita bersyukur karena tidak korban dalam kebakaran ini,” ucapnya.

Atas peristiwa ini, Arkam, langsung menghimbau kepada seluruh warga Pasangkayu dan sekitarnya agar berhati-hati melakukan aktivitas yang bersentuhan dengan api, karena kebakaran juga tidak ditahu kapan dan dimana akan terjadi kebakaran.


“Kami di pemadam, prinsipnya siap dalam 24 jam untuk melayani ketika ada kebakaran. Namun tentunya kita berharap agar tidak ada kebakaran,” tandasnya. (bm)

No comments: