Pasangkayu, Beritamatra – Pemain Walet FC Andi Wahyuddin, dianugrahi
gelar Best Player (Pemain Terbaik) di ajang Turnamen Futsal antar klub bertajuk
Piala AFK ke-II yang diselenggarakan oleh Pengurus Asosiasi Futsal Kabupaten (Askab)
Pasangkayu, yang berakhir di Umega Futsal Pasangkayu belum lama ini.
Penunjukkan sebagai pemain terbaik berdasarkan keputusan panitia
bukan tanpa alasan. Pasalnya pemain kelahiran 4 Oktober 1994 ini, sukses
mengantarkan klub yang dibelanya hingga ke partai puncak Turnamen yang diikuti
24 klub futsal itu.
Setelah sukses meraih gelar pemain terbaik, Andi Wahyuddin
diharapkan terus mampu mengasa kemampuannya di atas lapangan agar menjadi
pemain professional yang dapat diandalkan membela nama daerah di setiap
turnamen resmi di tingkat Kabupaten, Provinsi, bahkan di level Nasional.
Harapan pertama disampaikan oleh Manager Arsenal Pasangkayu,
Muhammad Adnan, yang menginginkan agar bibit bakat anak-anak futsal di daerah
ini terus bermunculan seperti yang sudah ditorehkan oleh Andi Wahyuddin.
“Pemberian gelar sebagai pemain terbaik ini, adalah bentuk
penghargaan panitia kepada peserta turnamen AFK. Kita apresiasi panitia
penyelenggara karena sudah membantu menghidupkan persepakbolaan di daerah ini,”
kata Muhammad Adana kepada media ini.
Dikatakan bahwa Andi Wahyuddin, selama ikut di Turnamen Futsal
antar klub tersebut, sangat berkontribusi aktif bahkan beberapa kali tampil
sebagai pembeda di lapangan.
“Ke depan saya berharap agar Wahyuddin ini, bisa terus berlatih
karena usiannya yang masih muda dan perjalanan masih panjang untuk mengukir
karir yang lebih baik lagia,” pungkasnya. (gi)
No comments:
Post a Comment