10 July 2017

Agus, Pantau Seleksi Pemain PS Matra

Ir Agus Ambo Djiwa MP, di dampingi Arfandi Yaumil, memantau seleksi pemain PS Matra


PASANGKAYU – Bupati Mamuju Utara (Matra) Ir H Agus Ambo Djiwa MP, memantau langsung jalannya seleksi pemain yang dilakukan oleh PS Matra di lapangan Merdeka Pasangkayu, Jumat 7 Juli 2017.
Kehadiran bupati yang didapingi oleh Anggota DPRD Arfandi Yaumil itu, untuk melihat berkembangan terkini dalam seleksi pemain proyeksi Liga Baru Indonesia (Liga 3) tahun 2017.
Disisi lain kehadiran bupati di tengah-tengah kesibukannya ini, diyakini akan menambah semangat pemain dan official pelatih dalam menghadapi Liga 3 Indonesia Zona Sulbar yang rencannya digear awal Agustus mendatang.
Asisten pelatih PS Matra, Arfan menyebut bahwa dalam persiapan PS Matra menghadapi Liga 3 Indonesia didukung sepenuhnya oleh pemerintah daerah, sehingga tidak heran jika Bupati Ir H Agus Ambo Djiwa MP, juga datang ke lapangan.
“Pak bupati sangat suka dengan sepak bola, kehadiran beliau ke lapangan sebagai bentuk keseriusan dalam mendukung kemajuan prestasi olahraga di daerah,” kata Arfan, kepada Berita Matra.
Sesuai harapan Bupati Matra, jelas Arfan bahwa ke depannya PS Matra yang ditangani oleh pelatih potensial asal Palu yakni Kamaludin, akan membentkuk suatu tim yang solid agar bisa membawa harum nama daerah di pentas persepakbolaan di tingkat Sulbar bahwkan di level nasional.
“Kita harus bersyukur punya Bupati yang peduli dengan sepak bola,” ucapnya.

Secara singkat Arfan, menyampaikan bahwa secara teknis pengumuman seleksi pemain akan diumumkan oleh Pelatih Kepala PS Matra, Kamaludin dalam aktu dekat ini. “Hasil seleksi nantinya akan disampaikan, yang jelas PS Matra juga akan diperkuat pemain luar bukan hanya pemain lokal,” pungkasnya. (A1/bm/gg)