PASANGKAYU, Beritamatra – Setelah beberapa hari terakhir
melakukan penggalangan peduli gempa Lombok, Ikatan Kerukunan Keluarga Bumi Gora
(IKKBG) Pasangkayu, segera menyalurkan bantuan ke Lombok NTB.
Hal tersebut disampaikan oleh Koordinator
Kegiatan Peduli Gempa Lombok IKKBG Pasangkayu, Fahrudin, terkait waktu
pendistribusian bantuan setelah membentuk pos pengalangan dana di Kabupaten
Pasangkayu.
“Bantuan para OPD, KPU, Lembangan
Keuangan dan Perbankann serta dari masyarakat umum yang sudah terkumpul segera
kita salurkan kepada saudara-saudara kita, yang lagi berduka di lombok,”
katanya di Pos Penggalangan di depan kator DPRD Pasangkayu, Senin 13 Agustus
2018.
Disampaikan bahwa sampai saat ini
sudah ada Rp 24.300.000 uang tunai yang sudah terkumpul setelah dilakukan
penggalangan selama enam hari terakhir. “Uang ini kta akan antar langsung untuk
memastikan sampai ke saudara-saudara kita disana,” ucpnya.
Ditanya soal waktu pendistribusian
bantuan, pegawai dari Kesbangpol ini, menjadwalkan dilaksanakan pada Kamis 16
Agustus mendatang.
“Kita akan berangkat Hari Kamis,
dari bandara Mutiara Siz Aljufri Palu, menuju bandara Junda Surabaya dan terus
ke lombok. Sementara bantuan lain akan dikirim melalui kantor pos,” jelasnya.
Menurutnya, selain uang tunai,
IKKBG Pasangkayu juga akan menyalurkan beberapa kebutuhan mendasar, seperti
makanan siap saji, terpal, selimut dan baju layak pakai dan lain-lain.
“Kami terus membangun komunikasi
ke teman-teman yang ada di Lombok, bantuan ini sudah di identifikasi yang
memang dibutuhkan disana, kita tidak membawa yang sudah ada,” terangnya.
Ditambahkan, nantinya semua
bantuan dari masyarakat yang siap didistribusikan, nantinya akan diserahkan
melalui pos bantuan lewat Yayasan Pesantren Hadil Islah Lombok Tengah. “Melalui
media ini, sekali lagi sampaikan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat
pasangkayu yang sudah memberikan bantuan ini, kami dari IKKBG yang memfasilitasi
tentunya akan mengantar langsung,” tandasnya.
Hingga berita ini diturunkan,
menurut informasi IKKBG Pasangkayu yang menjalin komunikasi, ternyata hingga
saat ini masih terjadi gempa susulan di Lombok NTB. (bm)