PASANGKAYU – Program
Nasional Nurani Astra yang diprogramkan oleh PT Astra Internasional Tbk,
benar-benar dijalankan oleh beberapa anak perusahaan di Indonesia. Salah
satunya yang dilakukan oleh anak perusahaan khususnya di Area Celebes 1
Provinsi Sulawesi Barat.
Kegiatan rutin Donor Darah Berbagi untuk
Negeri akhirnya kembali digelar untuk merespons para korban gempa di bumi
Tadulako Provinsi Sulawsi Tengah, yang saat ini masih banyak yang membutuhkan
darah.
Dengan menggandeng Palang Merah Indonesia
(PMI) Kabupate Polewali Mandar, kegiatan Donor darah tersebut, sukses
dilaksanakan di dua tempat terpisah yakni di PT Lestari Tani Teladang dan di PT
Mamuang, Senin (15/10/2018).
Salah satu dokter yang dipercaya sebagai
Ketua Posko Kesehatan Astra Palu, dr Sufri Halwi Mkes, mengatakan kegiatan
Nurani Astra Donor Darah berbagi untuk negeri telah dilakukan di PT Lestari
Tani Teladang dan di PT Mamuang.
“Kami dari tim medis sudah melakukan kegiatan
donor darah ini. Sementara beberapa kantong dara yang terkumpul kita sudah
titipkan di RS Ako Pasangkayu,” katanya kepada wartawan di Polibun PT Mamuang.
Disampaikan bahwa sejumlah kantong darah yang
sudah berhasil dikumpulkan nantinya akan di kirim ke Kantor PMI Polman untuk
diperiksa sebelum didistribusikan ke Palu, Donggala dan Sigi.
“Kita akan periksa dulu darah yang berhasil
kita kumpulkan. Selanjutnya akan didistribusikan langsung kepada korban gempa
melalui PMI Palu,” jelasnya.
Dikatakan bahwa kegiatan donor darah ini yang
dilakukan oleh pihak astra adalah lanjutan kegiatan sebelumnya setelah fokus
pada evakuasi korban dan layanan kesehatan medis dengan membuka posko terpusat
di Kantor Astra Palu di Jalan Garuda.
“Mulainya pihak astra menargetkan 200 kantong
darah, tapi saya melihat antusias para karyawan bersama staff di sini sangat
antusia. Kemungkinan ini akan melebih target,” pungkasnya.
Penulis
Naskah Egi sugianto
No comments:
Post a Comment