27 November 2018

Siap-siap SIM Online Segera Diberlakukan di Pasangkayu

Pasangkayu – Jika tidak ada kendala teknis Polres Matra akan segera memberlakukan pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM) secara online. Terobosan ini dilakukan sejalan dengan program Korlantas Polri, dan Dirlantas Polda Sulbar.


Hal tersebut disampaikan oleh Bagian Urusan SIM Satlantas Polres Matra AIPTU Afandi, terkait Satlantas Polres Matra memberlakukan pengurusan SIM secara online dalam waktu dekat ini.
“Saat ini kami masih melakkan persiapan dan memang betul kalau ke depannya kita akan memberlakukan pengurusan SIM secara online,” katanya kepada wartawan baru-baru ini.
Dikatakan bahwa berbagai persiapan sudah dilakukan oleh Satlantas Polres Matra setelah menerima alat khusus dari Korlantas Polri, mengenai perangkat yang akan digunakan untuk pembuatan SIM online.
“Jika ini sudah rampung tentunya kami akan sampaikan ke masyarakat, terkait waktu penerapan pembuatan SIM online ini,” jelasnya.
Menurutnya alat-alat yang sudah ada di Satlantas Polres Matra mulai dari mesin Diesel serta Print Out untuk pembuatan SIM online, tapi ke depannya juga akan lima buah komputer sebagai alat ujian Avis kepada calon pengurus SIM.
“Jadi nanti pemohon tesnya sudah menggunakan komputer,” tembahnya.
Ditanya kapan akan dimulai? AIPTU Afandi, belum bisa memastikan namun akan diupayakan sudah bisa dilakukan di tahun depan.

“Kalau sudah siap kemungkinan kita akan mulai di Januari 2019,” pungkasnya. (bm)

1 comment:

LiveAction.Online said...

online itu tetap aja ke kantor polisi.. itu juga pake jadwal...